TI

Pertanyaan

sebutkan sejarah windows dan penjelasan nya!

2 Jawaban



  • Windows 98

    Windows 98 adalah versi revisi dari windows 95 yang memiliki banyak driver perangkat keras dan support sistem berkas FAT32 yang lebih baik.

    Windows 2000

    Windows 2000 (rilis februari 2000) adalah versi windows yang dikenal dengan windows NT 5.0. Windows 2000 ini mencakup pangsa pasar workstation dan server yang memiliki fitur active directory, device manager yang ditingkatkan menjadi microsoft management console, windows media player dan directX 6.1

    Windows ME (Millennium Edition)

    Windows ME adalah versi windows yang memiliki fitur multimedia, internet dan system restore yang lebih baik dari versi windows sebelumnya.

    Windows XP

    Windows XP adalah versi windows yang paling lama masa penggunaannya kisaran tahun 2001 sampai 2007, mungkin sebagian komputer yang ada dirumah kita juga masih menggunakan win XP untuk spesifikasi komputer rumahan yang rendah.

    Windows Vista

    Windows Vista (rilis januari 2007) adalah versi windows yang memiliki banyak fitur baru seperti user control account, windows aero GUI, windows calendar, windows DVD maker, game chess titans, mahjong, purble, internet explorer yang lebih safe dan windows media.

    Windows 7

    Windows 7 (rilis oktober 2009) adalah versi windows yang dikenal dengan blackcomb dan vienna. Windows ini memiliki fitur jump list, taskbar, windows media player 12, internet explorer 8, gadget unik, spesifikasi yang lebih ringan dan harga yang murah daripada win vista.

    Windows 8

    Windows 8 (rilis oktober 2012) adalah versi windows yang memiliki fitur lebih banyak dilengkapi start screen baru, interface metro, dan beberapa aplikasi pendukung.

    Windows 8.1

    Windows 8.1 (juni 2013) adalah versi windows lanjutan dari windows 8 yang dilengkapi dengan tombol Mulai Baru, booting langsung ke desktop, layar kunci dan beberapa aplikasi metro baru.

    Windows 10

    Windows 10 (rilis juni 2015) adalah versi windows yang memiliki tipe kernel hibrida yang dikembangkan oleh microsoft bagian dari sistem operasi windows NT.

  • Windows adalah sistem operasi yang dibuat oleh Microsoft.

    Penemu Windows untuk pertama kalinya adalah dua orang yang saling bersahabat sejak kecil yaitu Bill Gates dan Paul Allen. Sejak penemu Windows ini, Windows kini mengalami perkembangan dari versi yang satu ke versi lainnya dengan kualitas yang semakin ditingkatkan.
    .
    .
    .
    .
    .
    Sejarah dan Perkembangan Microsoft Windows dari Masa ke Masa

    -Windows 1.0
    Sistem operasi Windows 1.0 dikeluarkan pada tanggal 20 November 1985 dan diresmikan pertama kali pada tanggal 10 November 1983 yang dijuluki dengan Windows Graphic Environment 1.0. Windows 1.0 bukanlah sebuah sistem operasi yang lengkap, namun hanya memperluas kemampuan MS-DOS dengan tambahan antarmuka grafis berbasis 16-bit.

    -Windows 2.0
    menggunakan prosesor terbaru, yaitu Intel 286 Prosesor, memory yang lebih besar, dan fitur komunikasi antar aplikasi dengan menggunakan Dynamic Data Exchange (DDE). Dengan peningkatan dukungan grafis, pengguna sekarang dapat mengatur besar kecil ukuran jendela dan penambahan dukungan untuk keyboard. Jadinya, kita dapat menggunakan Windows dengan hanya berbekal keyboard dan juga dukungan Keyboard Shortcut. Windows 2.0 sendiri di luncurkan pada tanggal 9 Desember 1987.

    -Windows 98
    Pada 25 Juni 1998, Microsoft merilis sebuah sistem operasi Windows baru, yang dikenal sebagai Windows 98. Windows 98 secara umum dilihat jauh lebih stabil dan dapat diandalkan dibandingkan dengan pendahulunya

    -Windows 2000
    Windows 2000 termasuk kedalam keluarga Windows NT. Dirilis pada 17 February 2000, Windows 2000 ini khusus dibuat untuk kalangan bisnis

    -Windows ME (Millennium Edition)
    Sesuai dengan namanya, Windows ME ini dirilis pada 14 September tahun 2000 yang sering disebut sebagai tahun milenium.

    -Windows XP
    Windows XP menggunakan kernel Windows NT 5.1, sehingga menjadikan kernel Windows NT yang terkenal dengan kestabilannya 

    -Windows Vista
    Fitur-fitur pada Windows Vista perubahannya boleh dikatakan radikal, terutama pada bagian user interface. 

    -Windows 7
    Microsoft membuat Windows 7 lebih handal daripada Windows Vista. Selain itu, tingkat responsifitas Windows 7 juga lebih ditingkatkan, serta membuat proses booting dan shutdown lebih cepat lagi. Pengguna komputer diharapkan lebih mudah dalam menyelesaikan tugas sehari-hari, membuat koneksi dan sikronisasi antarperangkat lebih mudah, dan menjelajah dunia internet lebih memuaskan.

    -Windows 8 (2009)
    Windows 8 sebenarnya sudah mulai dikembangkan pada tahun 2009

    -Windows 8.1 (2013)
    Rilis selanjutnya setelah Windows 8 adalah Windows 8.1, yang sebelumnya dikenal dengan sebutan Blue. Tanggal 26 Juni 2013, build 9431 (Windows 8.1 Free Preview) dirilis ke publik. Build ini terbuka penuh untuk pertama kalinya dan dilengkapi dengan tombol Start baru, booting langsung ke desktop, layar kunci yang disempurnakan dan sejumlah aplikasi Metro yang baru

    -Windows 10 (2015)
    Windows 10 merupakan sistem operasi komputer pribadi yang dikembangkan oleh Microsoft sebagai bagian dari keluarga sistem operasi Windows NT. Diperkenalkan pada tanggal 30 September 2014, dan dirilis pada 29 Juli 2015. Pertama diperkenalkan pada bulan April 2014 pada Konferensi Build, Windows 10 bertujuan untuk mengatasi kekurangan dalam antarmuka pengguna pertama kali diperkenalkan oleh Windows 8 dengan menambahkan mekanik tambahan yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman pengguna

Pertanyaan Lainnya